Foto: Anggota DPRD Kaltim Subandi (Ist).
Samarinda, Prediksi.co.id– Menyambut Pilkada 2024, Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Subandi, mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keharmonisan dan saling menghargai perbedaan pilihan politik. Ia mengingatkan agar keamanan dan kedamaian yang telah terjalin di Kaltim selama ini tidak terganggu hanya karena perbedaan dalam pencalonan kepala daerah.
“Pilkada memang membawa dinamika politik, namun kita semua harus ingat bahwa keberagaman pilihan politik adalah hal yang wajar. Yang lebih penting adalah bagaimana kita tetap menjaga kedamaian dan tidak membiarkan perbedaan mengganggu keharmonisan yang selama ini sudah terbentuk di tengah masyarakat,” ungkap Subandi.
Meskipun media sosial sering kali dipenuhi dengan perdebatan sengit terkait calon kepala daerah, Subandi menilai bahwa Provinsi Kaltim memiliki catatan yang baik dalam menjaga kondusivitas di setiap musim politik. Ia berharap tradisi tersebut dapat diteruskan, meskipun Pilkada 2024 akan melibatkan pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota yang mungkin memunculkan perbedaan pilihan di masyarakat.
“Kita berharap agar suasana yang kondusif di Samarinda dan seluruh Kaltim tetap terjaga. Selain Pilkada, kita juga harus memperhatikan perayaan Natal dan Tahun Baru yang biasanya disertai dengan keramaian. Semua ini perlu kita hadapi dengan penuh tanggung jawab,” ujar Subandi.
Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan turut serta menjaga keamanan selama masa Pilkada serta libur Natal dan Tahun Baru. Subandi yakin bahwa dengan kekompakan masyarakat, tantangan yang ada dapat dihadapi dengan baik.
“Mari kita bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman agar Pilkada dapat berjalan sukses dan lancar, serta kita dapat merayakan liburan dengan tenang,” pungkas Subandi. (Adv DPRD Kaltim/Di/Le).
Posting Komentar