Jelang Awal Musim Hujan, Camat Tenggarong Imbau Tingkatkan Kewaspadaan

Foro: Camat Tenggarong Sukono (Ist)

Kutai Kartanegara, Prediksi.co.id- Musim kemarau akan berlalu, masyarakat Kaltim diminta untuk bersiap menghadapi awal musim hujan, hal ini menyusul perkiraan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Untuk itu Camat Tenggarong, Sukono, mengeluarkan imbauan kepada masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim), khususnya masyarakat Kukar, untuk meningkatkan kewaspadaan pada Oktober hingga Desember 2023.

Menurut BMKG, puncak musim hujan di Kaltim diperkirakan akan terjadi pada bulan Januari hingga Februari 2024. 

Dalam menghadapi ancaman banjir, Sukono menekankan pentingnya memastikan parit-parit atau drainase di setiap RT berfungsi optimal.

"Masyarakat diharapkan aktif dalam gotong royong membersihkan parit dan drainase pada hari Jumat atau Minggu. Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan kesiapan kita dan mengantisipasi potensi banjir saat musim hujan mencapai puncaknya," ujar Sukono pada Sabtu (21/10/23).

Imbauan ini disampaikan sebagai langkah preventif agar masyarakat dapat menghadapi musim hujan dengan lebih siap dan mengurangi potensi kerugian akibat banjir.

Pemerintah setempat juga siap memberikan bantuan dan dukungan kepada warga yang membutuhkan dalam menghadapi dampak musim hujan yang diperkirakan akan datang. 

Tetap waspada dan siap sedia diharapkan dapat mengurangi risiko bencana banjir di Kalimantan Timur. (Di/Le/Adv)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama